Aku ingin mengenang semua memori yang tersimpan
Dalam sebuah tulisan..
Di mana suatu hari aku akan mengatakan,
"Oh ini dia yang dulu ada lalu hilang"
Semua tersimpan dalam keterbatasan
Tak ada lagi bahasa kiasan yang mampu diutarakan
Kekecewaan bagai hujan yang membasahi harapan
Sendiri, terjebak dalam labirin yang tak terpecahkan
Lenyap semua impian..
Terkubur dalam semua kesempatan
Membuka lembaran baru tak pernah jadi tujuan
Meski sekarang itulah satu-satunya jalan
Comments
Post a Comment